Don't Show Again Yes, I would!

Neofelis diardi, Predator Eksotik di Taman Nasional Sebangau

Salah satu predator besar di hutan Pulau Kalimantan adalah Macan Dahan Kalimantan (Neofelis diardii) juga hidup di dalam kawasan Taman Nasional Sebangau. TN Sebangau yang memiliki luas kawasan 542.141 hektar yang diapit dua sungai besar ( S. Katingan dan S. Sebangau) dan dialiri lebih dari 12 sungai kecil merupakan habitat yang ideal bagi macan dahan dikarenakan tersedianya mangsa yang melimpah berupa primata dan satwa lainnya.

Macan Dahan Kalimantan di Lokasi Kanal SSI Taman Nasional Sebangau

Macan Dahan Kalimantan (Neofelis diardi)

Macan Dahan Kalimantan adalah kucing liar berukuran sedang yang ditemukan di Pulau Kalimantan dan Sumatera. Pada tahun 2006, ia dijadikan sebagai spesies terpisah dari kerabat dekatnya, Neofelis nebulosa. Macan dahan kalimantan adalah kucing dan pemangsa terbesar yang ada di Kalimantan, dengan badan yang kekar, beratnya antara 12-25 kg sedangkan panjangnya seiktar 90 cm. Gigi taringnya sepanjang dua inci, secara proporsional terhadap tengkoraknya ini adalah gigi taring terpanjang dibanding kucing-kucing yang masih ada. Ekornya dapat tumbuh sepanjang tubuhnya, membantu keseimbangan tubuhnya. Pola bulunya berupa oval tak beraturan dengan sisi tepi hitam, dan di dalamnya ada titik-titik hitam (yang menyebabkannya lebih gelap daripada macan dahan Malaya).

Macan Dahan termasuk satwa yang dilindungi berdasarkan UU RI No. 5 Tahun 1990 dan Peraturan Pemerintah No.7 tahun 1999. Tahun 2008, IUCN mengklasifikasikan spesies ini sebagai spesies yang rentan terhadap kepunahan, dengan ukuran populasi efektif total diperkirakan kurang dari 10.000 individu dewasa, dan tren populasi yang menurun. (adi)

Status IUCN : Vulnerable, CITES : Appendix I.

Rujukan: Wikipedia dan berbagai sumber lainnya

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *