Don't Show Again Yes, I would!

Titik Balik Sebangau: Jejak Langkah 13 Tahun Memulihkan Ekosistem Gambut Kalimantan Tengah

Februari 2018 Balai Taman Nasional Sebangau bekerjasama dengan WWF Indonesia meluncurkan sebuah buku dengan judul Titik Balik Sebangau: Jejak Langkah 13 Tahun Memulihkan Ekosistem Gambut Kalimantan Tengah. Buku yang disusun oleh salah satu staf Balai Taman Nasional Sebangau (Noviyanti Nugraheni) ini telah memperoleh ISBN pada akhir tahun 2017 dan telah dicetak pada awal tahun ini.

Buku ini yang mengambil posisi di antara jejak masa lalu dan menatap masa depan. Secara praktis, menjadi salah satu bentuk dokumentasi proses panjang pengelolaan Taman Nasional Sebangau. Berisi suka, ada duka, lika-liku yang dikemas apik dengan bahasa yang luwes. Hikmah yang terpendam selama 13 tahun yang diceritakan dalam buku ini, diharapkan menjadi cambuk bagi staf pengelola, mitra, dan kalangan masyarakat yang menaruh hati kepada Sebangau. Mengajak kepada pengelola, untuk menatap cita-cita lawasnya, yaknu tercapainya kelestarian Sebangau untuk generasi mendatang.

Titik Balik Sebangau
Titik Balik Sebangau

Buku ini mengulas kilasan perjalanan taman nasional dari sudut pandang pengelolanya. Buku ini mengajak pembaca menapak tilas perjalanan panjang Taman Nasional Sebangau. Jejak langkahnya mulai dari zaman eksploitasi kayu untuk pendapatan instan hingga menuju kesadaran pentingnya jasa ekosistem. Hutan tak lagi dipandang sekadar kumpulan kayu, tapi sebagai penyokong penghidupan, pemasok air bersih, dan perawat kandungan karbon.

Buku ini juga mendobrak pemahaman usang tujuan konservasi. Dalam paradigma lama, konservasi dianggap lebih mementingkan spesies yang dilindungi ketimbang manusia di sekitar kawasan konservasi. Pendekatan pengelolaannya lebih dominan preventif dan mengesampingkan faktor manusia. (Rosenda C. Kasih)

Untuk mendapatkannya bisa langsung menghubungi Balai Taman Nasional Sebangau untuk versi cetak, sedangkan untuk versi digital silahkan kunjungi Sebangau Pustaka pada Link Berikut ini:

Titik Balik Sebangau di Sebangau Pustaka

Share: